Hikmah Besar Turunnya Nabi Isa

Slow Area | 05.24 | 0 komentar

Hikmah Besar Turunnya Nabi Isa - Assalamualaikum sahabat muslim, alhamdulillah bisa postig lagi. Kali ini saya akan posting mengenai Hikmah yang sangat besar turunnya nabi Isa kebumi. Saat dunia akan mau kiamat maka Allah SWT akan menurunkan Imam mahdi lalu disusul dengan turunnya nabi isa dari langit.

Lalu hikmahnya diturunkannya nabi Isa untuk apa? Berikut adalah hikmah turunnya nabi Isa ke Bumi :


1 Membantah Yahudi yang beranggapan bahwa mereka talah

membunuh 'Isa a.s. padahal Nabi 'Isa-lah yang akan
membunuh pimpinan mereka yaitu Dajjal.
 

Hikmah Besar Turunnya Nabi Isa

2 Sesungguhnya Nabi 'Isa mendapatkan di dalam Injil tentang
keutamaan ummat Muhammad saw. (QS.Al-Fath: 29) dan
beliau berdo'a agar dimasukkan diantara mereka (ummat
Muhammad), lalu Allah mengabulkan do;a beliau ketika beliau
turun pada akhir zaman, dan beliau menjadi mujaddid
(pembaharu) agama Islam.

3 Bahwa turunnya Nabi 'Isa dari langit untuk dimakamkan di
bumi, karena tidak ada mekhluk dari tanah yang mati di
selainnya,

4. Turunnya Nabi 'Isa membongkar kebohongan Nasrani,
menghancurkan salib, membunuh babi, dan menghapus upeti.

5. Beliau memiliki keistimewaan yang khusus, karena jarak
antara Dia dengan Nabi Muhammad saw. sangat dekat dan
tidak ada Nabi lain yang memisahkan antara Nabi 'Isa dan
Rasulullah saw.

6. Nabi 'Isa menghukum dengan syari'at Muhammad saw. dan
menjadi pengikut Muhammad saw. beliau turun tidak membawa
syari'at baru, karena agama Islam penutup segala agama dan
Nabi 'Isa menjadi hakim ummat ini, karena tidak ada Nabi
setelah Nabi Muhammad saw.

7. Zamannya Nabi 'Isa adalah zaman penuh ketenangan,
keamanan dan keselamatan, Allah mengirimkan hujan yang
deras, menjadikan bumi mengeluarkan tumbuh-tumbuhan dan
buah-buahan. Harta berlimpah serta dihilangkan sifat-sifat
iri, benci dan dengki.

8. Lamanya Nabi 'Isa a.s. di bumi adalah selama 40 tahun.
Dalam hadits riwayat Imam Ahmad dan Ibnu Hibban dari
'Aisyah, bahwa Rasulullah saw.bersabda: "Beliau ('Isa) tinggal
di bumi selama 40 tahun sebagai imam yang adil dan hakim
yang bijaksana."


Demikian mengenai
Hikmah Besar Turunnya Nabi Isa, semoga artikel kali ini dapat bermanfaat buat kalian semuanya.

Category: ,

About Lovesmotivation.blogspot.com:
Lovesmotivation.blogspot.com adalah blog yang berisi mengenai kata motivasi cerita motivasi dan masih banyak yang menarik disitus ini...

0 komentar